Making Music Your Bussiness by David Ellefson

Jangan tertipu oleh desain dan cetakannya yg minim. Informasi dalam buku 'Making Music Your Bussiness' adalah emas bagi band atau artis yg ingin serius bekerja di industri musik..

Buku ini ditulis oleh bassis Megadeth. Seorang David Ellefson pastinya sangat kompeten untuk bicara soal 'rimba liar' bisnis musik dunia. Apalagi sebagian besar dari bab-babnya dibumbui oleh testimoni dari musisi-musisi senior kaliber dunia seperti Slash (Guns’N Roses), Dave Mustaine (Megadeth), Billy Sheehan (Mr Big), Tori Amos, Chrissie Hynde (The Pretenders).

David Ellefson membedah mulai dari trik produksi album musik, sistem manajemen artis, cara kerja label, merchandise, taktik berpromosi, tips melakukan promo tour, sistem report penjualan CD, contoh kontrak, bahkan sampai soal perhitungan royalti. Dan bagusnya lagi, buku 'Making Music Your Bussiness' ini juga diselipi oleh nasihat-nasihat praktis dan filosofis yg sangat berguna dalam memelihara proses kreatif dalam sebuah band.

Terbitan Indonesia: Panduan Memasuki Bisnis Musik
Gramedia sudah menerbitkan terjemahan bahasa Indonesianya beberapa tahun yg lalu. Mungkin kamu pernah membacanya... Sub-judul ‘A Guide for Young Musicians’ diterjemahkan menjadi ‘Panduan Memasuki Bisnis Musik’..

Buku ‘Making Music Your Bussiness’ memang sangat berguna untuk band atau artis yg serius ingin menjual musik mereka secara luas. Meskipun menurut saya ada sebagian kecil dari ajaran David Ellefson tidak bisa kita telan mentah-mentah. Ada beberapa hal yg harus disesuaikan dengan kondisi industri musik Indonesia, sebab sistem industri musik di negeri kita masih belum sematang negeri paman Sam. But still, di Indonesia belum banyak buku yg secara fokus membahas tentang seluk-beluk industri musik.. jadi tidak ada salahnya memberikan buku ini sebagai kado ulang tahun untuk manager band kalian.. [rar]

0 response(s):

Posting Komentar

share your idea, opinion, or related info with others here:

 
© Copyright Elz.™